Telkom University dan JNE Mengadakan Kolaborasi Dengan Menyelenggarakan Creative Workshop: Narasi & Komunikasi Era Digital Vol.1

Telkom University dan JNE Mengadakan Kolaborasi Dengan Menyelenggarakan Creative Workshop: Narasi & Komunikasi Era Digital Vol.1

Sumber: https://telkomuniversity.ac.id/tel-u-dan-jne-gelar-kuliah-umum-membahas-komunikasi-kreatif-di-era-digital/

(Bandung, 21 Mei 2024) – Telkom University (Tel-U) Fakultas Komunikasi dan Ilmu Sosial (FKS) mengadakan kolaborasi dengan menyelenggarakan acara bersama dengan JNE dalam “Creative Workshop: Narasi & Komunikasi Era Digital Vol.1″ yang diselenggarakan di Aula Gedung Intata FKS. Acara ini bertujuan untuk mengembangkan kreativitas dan kemampuan komunikasi para peserta di era digital yang semakin berkembang pesat. Kegiatan ini dihadiri oleh Dewan Juri JNE Content Competition 2024, yaitu Maman Suherman dan Rio Purba, serta Ketua Program (Kaprodi) Studi Magister Ilmu Komunikasi Telkom University (Tel-U), Dr. Martha Tri Lestari.

Acara dimulai dengan kuliah umum mengenai komunikasi kreatif di era digital, yang dihadiri oleh lebih dari 200 peserta dari kalangan pelajar SMA/SMK, Mahasiswa, Dosen, dan para masyarakat umum. Kuliah umum ini memberikan wawasan penting tentang pemanfaatan teknologi digital untuk merancang dan menyampaikan narasi yang menarik dan efektif.

Dalam Creative Workshop Narasi dan Komunikasi Era Digital, JNE menghadirkan 3 narasumber yaitu Maman Suherman yang merupakan seorang seorang penulis buku yang aktif dalam mendukung kemajuan literasi masyarakat Indonesia, Rio Purba yang merupakan seorang Brand Designer dan Content Creator, dan Dr. Martha Tri Lestari selaku Ketua Prodi (Kaprodi) Magister Ilmu Komunikasi Telkom University.

Materi pertama dalam acara ini disampaikan oleh Maman Suherman, seorang penulis dan pegiat literasi yang lebih dikenal dengan panggilan Kang Maman. Beliau berbagi wawasan dan pengalamannya melalui sesi yang berjudul “Menulis Produktif di Era Digital”. Kang Maman menekankan pentingnya menulis sebagai aset berharga untuk berbagai aspek kehidupan.

Selanjutnya Ketua Prodi (Kaprodi) Magister Ilmu Komunikasi Tel-U, Martha Tri Lestari, membawakan materi tentang hypnowriting. Dalam sesi tersebut, Martha juga menekankan pentingnya kebiasaan membaca dan menulis bagi generasi digital native saat ini.

Terakhir, Rio Purba sebagai seorang desainer brand terkemuka yang berasal dari Medan. Rio menyampaikan presentasi berjudul “Elemen Desain dan Prinsip Desain”. Dalam presentasinya, Rio tidak hanya berbagi pengetahuan mengenai elemen dan prinsip desain, tetapi juga memotivasi peserta untuk mengembangkan kreativitas mereka lebih jauh. Selain itu, Rio juga mengajak para peserta untuk mengikuti JNE Content Competition 2024 sebagai langkah untuk mengasah dan menunjukkan kemampuan mereka.

Selain kuliah umum, acara ini juga menyertakan JNE Creative Workshop yang didukung oleh Teropong Media EO. Workshop ini memberikan kesempatan kepada peserta untuk belajar langsung dari para ahli di bidang komunikasi dan narasi digital, dengan fokus pada teknik dan strategi pembuatan konten yang menarik dan relevan di era digital.

Sebagai bagian dari acara ini untuk terus mengembangkan kreativitas, JNE juga mengumumkan kembalinya JNE Content Competition 2024. Kompetisi ini menantang para peserta untuk menghasilkan karya terbaik mereka dalam bentuk konten digital. Dengan tema yang berfokus pada narasi dan komunikasi, kompetisi ini diharapkan dapat mendorong lebih banyak inovasi dan kreativitas di kalangan peserta.

Kolaborasi antara Telkom University dan JNE dalam menyelenggarakan acara ini menunjukkan komitmen kedua pihak untuk mendukung pengembangan kreativitas dan kemampuan komunikasi di era digital. Dengan adanya kuliah umum, workshop, dan kompetisi konten, diharapkan para peserta dapat mengaplikasikan pengetahuan dan keterampilan yang mereka peroleh untuk menciptakan konten yang lebih kreatif dan efektif, dan Telkom University (Tel-U) menjadi tempat pertama yang dikunjungi dalam rangka pelaksanaan Creative Workshop 2024, yang merupakan bagian dari JNE Content Competition 2024 yang telah diselenggarakan selama sebelas tahun.


(Bandung, May 21, 2024) Telkom University (Tel-U) Faculty of Communication and Social Sciences (FKS) held a collaboration by organizing a joint event with JNE in “Creative Workshop: Narrative & Communication in Digital Era Vol.1” held in the Intata Building Hall of FKS. This event aims to develop the creativity and communication skills of the participants in the rapidly growing digital era. This event was attended by the JNE Content Competition 2024 Jury, namely Maman Suherman and Rio Purba, as well as the Head of the Telkom University (Tel-U) Master of Communication Studies Program, Dr. Martha Tri Lestari.

The event began with a public lecture on creative communication in the digital era, which was attended by more than 200 participants from high school students, university students, lecturers, and the general public. The lecture provided important insights into the utilization of digital technology to design and deliver compelling and effective narratives.

In the Creative Workshop Narrative and Communication in the Digital Era, JNE presented 3 speakers, namely Maman Suherman who is a book writer who is active in supporting the progress of Indonesian literacy, Rio Purba who is a Brand Designer and Content Creator. and Dr. Martha Tri Lestari as the Head of Prodi (Kaprodi) Master of Communication Science Telkom University.

The first material in this event was delivered by Maman Suherman, a writer and literacy activist better known as Kang Maman. He shared his insights and experiences through a session entitled “Productive Writing in the Digital Age”. Kang Maman emphasized the importance of writing as a valuable asset for various aspects of life.

Furthermore, the Head of Prodi (Kaprodi) Master of Communication Science Tel-U, Martha Tri Lestari, presented material about hypnowriting. In the session, Martha also emphasized the importance of reading and writing habits for today’s digital native generation.

The lastly, Rio Purba as a leading brand designer from Medan. Rio delivered a presentation titled “Design Elements and Design Principles”. In his presentation, Rio not only shared knowledge about design elements and principles, but also motivated the participants to develop their creativity further. In addition, Rio also invited the participants to join the JNE Content Competition 2024 as a step to hone and show their skills.

In addition to the public lecture, the event also included a JNE Creative Workshop supported by Teropong Media EO. This workshop gave participants the opportunity to learn directly from experts in the field of communication and digital narrative, focusing on techniques and strategies for creating interesting and relevant content in the digital era.

As part of this event to continue developing creativity, JNE also announced the return of the JNE Content Competition 2024. This competition challenges participants to produce their best work in the form of digital content. With a theme that focuses on narrative and communication, the competition is expected to encourage more innovation and creativity among participants.

The collaboration between Telkom University and JNE in organizing this event shows the commitment of both parties to support the development of creativity and communication skills in the digital era. With public lectures, workshops, and content competitions, it is hoped that participants can apply the knowledge and skills they have gained to create more creative and effective content, and Telkom University (Tel-U) is the first place visited in the implementation of Creative Workshop 2024, which is part of the JNE Content Competition 2024 which has been held for eleven years.

Referensi:

  • https://telkomuniversity.ac.id/tel-u-dan-jne-gelar-kuliah-umum-membahas-komunikasi-kreatif-di-era-digital//
  • https://teropongmedia.id/200-peserta-meriahkan-jne-creative-workshop-narasi-dan-komunikasi-era-digital-di-telkom-university-yang-didukung-teropong-media-eo/
  • https://jurnalgaya.pikiran-rakyat.com/bizz/pr-808116453/jne-content-competition-2024-kembali-digelar-tantang-para-peserta-ulik-karya-terbaik?page=all
  • https://bagikanberita.pikiran-rakyat.com/gaya-hidup/pr-688117576/jne-content-competition-2024-hadir-kembali-dengan-tema-gasss-terus-semangat-kreativitasnya
  • https://www.genpi.co/berita/240389/kembangkan-kreativitas-jne-content-competition-2024-kembali-hadir


Penulis : Mahasiswa S1 Ilmu Komunikasi Telkom University

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *